Sidoarjo – Setelah dua tahun pandemi, kini pemerintah mulai mengizinkan masyarakat untuk beraktivitas seperti biasa. Hal ini terlihat dari berbagai lomba yang kembali diadakan masyarakat untuk memeriahkan HUT RI tahun ini.
Begitu pula dengan SMK PGRI 2 Sidoarjo yang juga kembali mengadakan berbagai lomba. Tidak tanggung-tanggung, gelaran berbagai lomba tersebut diadakan dalam sepekan penuh.
Dimulai pada Senin (15/8/2022) yang dibuka dengan pemilihan duta SMK PGRI 2 Sidoarjo. Pemilihan duta sekolah ini bertujuan untuk mencari wajah SMK PGRI 2 Sidoarjo yang akan mensosialisasikan visi dan misi sekolah kepada para siswa. Dan sekaligus mempromosikan sekolah kepada masyarakat.
Selain pemilihan duta sekolah, SMK PGRI 2 Sidoarjo juga menggelar berbagai lomba lain yang tidak kalah seru. Seperti lomba pindah air dan menghias tumpeng yang mengandalakan kekompakan tim dan kreativitas. Hingga lomba adu bakat seperti lomba MC dan karaoke.
Semua kemeriahan tersebut ditutup dengan karnaval yang mengusung tema “Kemerdekaan” pada Jumat (19/8). Dalam acara tersebut terlihat kreativitas anak-anak dalam membuat kostum dan make up yang berbeda setiap kelas sehingga dapat menjadi identitas kelas mereka. Lusi