Suasana yang sedikit mendung sore ini tak menyurutkan langkah sekitar 20 orang yang tergabung dalam Tim Redaksi majalah Idea Dwija. Agenda koordinasi pelaksanaan pelatihan yang bertajuk “Menulis Artikel Ilmiah Populer itu Mudah” tetap terlaksana dengan baik dan lancar. Bertempat di kantor PGRI Jawa Timur, Jalan Jl. Jati Sel. I, Babatan, Jati, Kec. Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur 61226 koordinasi ini berlangsung meriah.
Pelatihan yang sedianya akan dilaksanakan pada 19 Maret 2021 ini diadakan oleh Asosiasi Profesi dan Keahlian Sejenis (APKS) PGRI Sidoarjo. Seperti kita ketahui bersama, bahwa organisasi profesi APKS sebagai bagian dari organisasi profesi terbesar di Indonesia, PGRI berkomitmen untuk ikut mengembangkan kompetensi guru di seluruh wilayah di Indonesia, khususnya dalam hal menulis karya ilmiah populer.
Untuk mewujudkan komitmen itu, secara berkala APKS PGRI mengadakan pelatihan-pelatihan kepenulisan, maupun pelatihan di bidang lainnya untuk menyupport para guru agar terus mengembangkan potensi dan kompetensinya. Salah satunya adalah pelatihan bertajuk “Menulis Artikel Ilmiah Populer itu Mudah” ini.
Ada yang berbeda pada pelatihan kali ini. Mengingat suasana pandemi yang masih berlangsung, maka pelatihan akan diadakan dengan moda daring.
“Selain, itu pelatihan dan pembimbingan yang kita lakukan berbeda dengan pelatihan-pelatihan lain pada umumnya. Jika pelatihan lainnya berakhir tanpa tindak lanjut, maka pelatihan kami harus menghasilkan produk peserta pelatihan. Produk inilah nantinya yang akan mengisi majalah Idea Dwija,” terang Teguh selaku ketua APKS PGRI Sidoarjo.

Untuk itulah, koordinasi perlu dilaksanakan secara cermat. Sore ini, dipandu oleh Mas Emil selaku Tim IT majalah Idea Dwija, para pengurus melakukan gladi bersih penggunaan moda Zoom Cloud Meeting untuk pelatihan nanti.
“Bapak, Ibu, kita samakan persepsi dan prosedur pelaksanaan pelatihan nanti. Untuk para narasumber nantinya akan berpusat pada satu laptop yang sudah saya sediakan. Narasumber hanya memastikan bahwa microphone berfungsi dengan baik sebelum mulai memberikan materinya. Saat ini kita persiapkan bersama-sama,” tuntun Mas Emil.
Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan kiat-kiat menulis artikel ilmiah populer kepada seluruh peserta. Saat ini, berdasarkan data peserta yang final, terkumpul sebanyak 450 peserta. Nantinya akan dipergunakan Zoom Cloud Meeting dengan kapasitas 500 orang.
Beberapa fasilitas yang akan diperoleh peserta ialah: sertifikat 32 JP, pendampingan dari para editor dari tim redaksi, dan soft copy materi pelatihan. Sertifikat tidak akan serta merta diberikan kepada peserta, seusai kegiatan. namun, peserta yang berhak menerima sertifikat adalah yang sudah mengumpulkan artikel ilmiah populer sesuai deadline yang ditentukan panitia.
“Artikel yang bisa dikategorikan diterima ialah artikel yang dikumpulkan sesuai deadline dan sesuai dengan gaya selingkung majalah Idea Dwija. Jika tidak, maka artikel tersebut harus dikembalikan kepada peserta untuk dilakukan pembimbingan kembali oleh tim editor majalah Idea Dwija,” pungkas Marsiman selaku ketua tim redaksi majalah Idea Dwija.
Kegiatan koordinasi inipun berlangsung meriah dan dipenuhi beragam diskusi dan tanya jawab dari seluruh anggota tim redaksi. Koordinasi ini berlangsung dari pukul 14.00 – 16.00 WIB. Sebelum kegiatan berakhir, Mas Emil mengabadikan moment kali dengan dokumentasi foto. Jayalah Indonesiaku dengan guru-guru berkualitas. Khoirun Nisak
